Perut kembung pasti pernah dialami oleh semua orang. Lalu, mengapa hal ini bisa terjadi? Beberapa faktor penyebab perut kembung ialah cara makan yang terlalu cepat sehingga angin turut masuk bersama makanan yang dimakan, kehujanan, sering keluar malam, telat makan, dan sebagainya.
Secara pengalaman pribadi, perut kembung juga berhubungan dengan penyakit maag. Orang yang terdiagnosa maag akan cepat mengalami perut kembung.
Perut kembung menjadi hal yang sangat menggangu apabila sering terjadi pada tubuh. Hal ini tentu berakibat pada penurunan produktivitas dan kreativitas hidup sehari hari.
Adapun cara mengatasi perut kembung, ialah:
1. Hindari bahkan jangan minum kopi atau teh. Lebih baik air putih saja.
2. Hindari begadang.
3. Makan tepat waktu.
4. Jagalah seluruh anggota tubuh agar tetap hangat.
5. Berhenti merokok.
6. Jika anda menggunakan sepeda motor sebaiknya menggunakan jaket agar tubuh tetap hangat.
7. Hindari memakan obat-obatan yang berkhasiat membantu meredakan masuk angin ataupun obat sakit maag.
8. Ubah pola hidup menjadi pola hidup sehat.
Nah, dengan begitu mudah-mudahan perut kembung akan pergi jauh dan tidak bakalan hinggap lagi seperti parasit yang menggerogoti tubuh kita. Terimakasih banyak telah mengunjungi blog kami yang sederhana ini.
Comments
Post a Comment